TyDiQA1.0

The Typologically Different Question Answering Dataset

Predictions

Scores

Sekolah Regina Pacis

The Typologically Different Question Answering Dataset

Di sisi kanan lapangan basket SMP/SMA, ada sebuah lapangan parkir lagi. Jadi, arena lapangan parkir di kompleks Regina Pacis ada tiga. Lapangan pertama digunakan khusus untuk mobil jemputan, lapangan kedua sangat multifungsi (dapat digunakan untuk SD, TK, SMP, maupun SMA karena berada di tengah), dan lapangan terakhir biasanya hanya penuh saat jam pulang sekolah. Di depan gedung SMP/SMA agak ke ujung, berdiri sebuah gedung bertingkat empat yang disebut 'gedung putih'. Di sana terdapat beberapa fasilitas, seperti beberapa ruang kelas tambahan untuk SMP, auditorium di lantai paling atas, ruang audiovisual, dan sebagainya. Di belakang gedung itu, ada biara suster-suster FMM dan gedung Balkesmas Santa Maria. Itulah gambaran sekilas mengenai gedung-gedung megah tempat berlangsungnya kegiatan belajar mengajar sekolah Regina Pacis. Begitu mudahkah semua itu berdiri di kompleks Regina Pacis? Jawabnya hanya satu. TIDAK. Semuanya itu tidak langsung ada begitu saja, melainkan dengan sebuah perjuangan. "Tak ada kebangkitan tanpa kesengsaraan dan kematian," demikian kata Sr. Elisabeth Tjahjana, pendiri SMA ini. Dialah yang paling banyak tahu tentang seluk-beluk SMA ini. Berbicara mengenai sejarah berdiri dan berkembangnya SMA Regina Pacis, tidak mungkin mengabaikan keberadaan TK, SD, dan SMP Regina Pacis, sebab satu dengan yang lain saling terkait serta berkesinambungan. Sebelum sekolah Regina Pacis berada di alamatnya yang sekarang, sekolah ini pernah berada di Jl. Budi Kemuliaan. Di sana sekolah Regina Pacis menempati gedung perumahan biasa, bukan gedung khusus sekolah. Barulah pada tahun 1965 sekolah Regina Pacis berada di Jl. Palmerah Utara. Di sini sekolah Regina Pacis menempati gedung sekolah yang didirikan atas usaha para orang tua murid yang menghendaki agar anaknya menyelesaikan belajarnya sampai tingkat SMA. Mereka itu lalu berhimpun dan membentuk diri sebagai Panitia Pengumpulan Dana Pembangunan Gedung Regina Pacis (sekarang menjadi POM Regina Pacis). Sejak tahun itulah SMA Regina Pacis berdiri.